• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 2 Mei 2024

Tapal Kuda

Menengok Serunya Tradisi Ski Lot Lekok Pasuruan yang Ikonik

Menengok Serunya Tradisi Ski Lot Lekok Pasuruan yang Ikonik
Permainan Ski Lot. (Foto: NOJ/Faisol)
Permainan Ski Lot. (Foto: NOJ/Faisol)

Pasuruan, NU Online Jatim

Ratusan warga dari berbagai daerah di Kabupaten Pasuruan ikut memeriahkan lebaran hari ketujuh untuk melihat perlombaan Ski Lot di Desa Tambak, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Rabu (17/04/2024).

 

Sorakan dan teriakan bergemuruh saat para peserta beradu cepat di lintasan. Peserta dengan penuh semangat melaju dengan papan luncur menaklukkan lintasan lumpur.

 

Pj Bupati Kabupaten Pasuruan, Andriyanto mengaku sangat terkesan dengan kekayaan ragam budaya dan tradisi di Kabupaten Pasuruan yang terjaga dengan baik. 

 

"Tradisi pesta rakyat yang disebut Ski Lot di Desa Tambak Lekok ini luar biasa. Semoga ke depan tetap melestarikannya sebagai ikon kebanggaan masyarakat," ujarnya.

 

Menurutnya, lomba berselancar di atas lumpur yang diadakan setiap lebaran ketupat tersebut sangat atraktif dan begitu istimewa. Sehingga patut dilestarikan bersama menjadi sebuah kompetisi olahraga yang unik dan sarat dengan kekayaan budaya lokal.

 

"Saya melihat arena ini dipercantik, sampahnya dibersihkan dan lumpurnya bisa diratakan serta diperbagus lagi. Ke depan akan kami dukung," tambahnya.

 

Sementara itu, Yusuf salah satu peserta mengungkapkan Ski Lot merupakan olahraga yang berat. "Tidak semua orang bisa sampai ke finish," terangnya.

 

Dalam pantauan NU Online Jatim, lomba ini digelar di sebuah tambak yang berisi lumpur dan diberi sebuah lintasan balap dengan tali. Tiga papa luncur atau papan ski disiapkan di lintasan.

 

Sebanyak 43 peserta ambil bagian dalam perlombaan. Mereka sebagian besar merupakan nelayan dan pencari kerang. Banyak dari peserta yang sudah mengikuti lomba ini puluhan kali.

 

Peserta tampil dalam babak penyisihan. Kemudian, babak semifinal hingga final. Lomba ini memperebutkan hadiah jutaan rupiah.


Tapal Kuda Terbaru