• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 20 April 2024

Madura

LAZISNU Sumenep Luncurkan Tiga Jenis Beasiswa, Ini Rinciannya

LAZISNU Sumenep Luncurkan Tiga Jenis Beasiswa, Ini Rinciannya
Pemberian beasiswa oleh LAZISNU Sumenep kepada sejumlah mahasiswa. (Foto: NOJ/ Firdausi)
Pemberian beasiswa oleh LAZISNU Sumenep kepada sejumlah mahasiswa. (Foto: NOJ/ Firdausi)

Sumenep, NU Online Jatim

Pengurus Cabang (PC) Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Sumenep meluncurkan beasiswa di acara Seminar Nasional Historiografi Khittah dan Politik Nahdlatul Ulama, Ahad (06/02/2022). Acara dipusatkan di gedung Graha Kemahasiswaan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sumenep.

 

Ketua NU Care-LAZISNU Sumenep, Kiai A Quraisyi menjelaskan, pihaknya memiliki tiga jenis program beasiswa, yaitu beasiswa NU Smart di bidang pendidikan, NU Preneur di bidang ekonomi, dan NU Healthy di bidang kesehatan.

 

Dirinya menambahkan, bahwa ketentuan umum penerima beasiswa pendidikan atau NU Smart ialah dari kalangan keluarga pra sejahtera, berprestasi, mempunyai keahlian khusus atau berpotensi memiliki keahlian, dan bersedia dibina.

 

“Tujuannya antara lain untuk meningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), kompetensi dan keahlian,” terangnya.

 

Selain itu, pihaknya akan memberikan bantuan pada mu’allim atau guru. Disyaratkan, bagi penerima manfaat tersebut merupakan guru pesantren atau non pesantren, guru tidak tetap, dan guru tidak terakomodir oleh pemerintah.

 

“Dengan diberikannya bantuan, mereka bisa mendapatkan penghargaan pengabdian, meningkatkan kompetensi tenaga pendidik, terbantu kebutuhan hidup, serta meningkatkan fokus dan ketekunan dalam mengajar,” imbuhnya.

 

Pengasuh Pondok Pesantren Al-Mutammimah Gapura Timur itu juga menjelaskan, beasiswa di bidang ekonomi atau NU Prenuer bertujuan untuk memanfaatkan potensi Sumber Daya Alam (SDA) lokal dan meningkatkan daya saing produk lokal, serta pemberdayaan produsen produk lokal.

 

“Program ini diupayakan untuk membangkitkan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) warga. Dan ketentuannya ialah produsen atau pedagang kecil (produk lokal diutamakan), bersedia didampingi, dibina produksi, dan pemasarannya,” ungkapnya.

 

Kiai Quraisyi menyebutkan, bahwa program petani sejahtera atau NU Prenuer dimaksudkan guna pengadaan biaya pertanian, mengembangkan hasil tani, dan meningkatkan kesejahteran petani.

 

“Mereka yang mendapatkan bantuan ini ketentuannya ialah keluarga pra sejahtera, bersedia didampingi dan dibina, serta akan difasilitasi dalam penjualan hasil panen,” ungkapnya.

 

Terakhir, yaitu program kesehatan atau NU Healthy. Tawaran dalam program ini ialah pelayanan dan konsultasi kesehatan, khitan sehat, yatim keluarga pra sejahtera, serta pengobatan thibbun Nabawi.

  

Kemudian, acara diparipurnai dengan pemberian beasiswa mahasantri oleh Rais Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sumenep, KH Hafidzi Syarbini kepada sejumlah mahasiswa di Kabupaten Sumenep.


Madura Terbaru