• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Rabu, 24 April 2024

Pemerintahan

Kabupaten Bangkalan Terima 30 Ribu Dosis Vaksin dari Koarmada II

Kabupaten Bangkalan Terima 30 Ribu Dosis Vaksin dari Koarmada II
Ra Latif saat meninjau vaksinasi. (Foto: NOJ/pemkabbangkalan)
Ra Latif saat meninjau vaksinasi. (Foto: NOJ/pemkabbangkalan)

Bangkalan, NU Online Jatim

Kabupaten Bangkalan kembali menerima serbuan vaksinasi. Kali ini Komando Armada (Koarmada) II menyediakan 30 ribu dosis untuk Kabupaten Bangkalan. Kegiatan yang digelar di halaman Stadion Gelora Bangkalan pada 29-30 September 2021 ini bertujuan untuk mendukung percepatan vaksinasi dan tercapainya kekebalan kelompok.

 

Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksda TNI Dr Iwan Isnurwanto mengatakan, bahwa 30 ribu dosis vaksin itu juga bekerja sama dengan Pemkab Bangkalan, sehingga juga tersebar di 22 puskesmas se-Kabupaten Bangkalan.

 

“Vaksin yang kami sediakan adalah jenis sinovac sebanyak 30 ribu dosis untuk tahap satu dan dua bagi masyarakat yang berusia di atas 12 tahun. Vaksin itu kami bagi dengan rincian sebanyak 10 ribu dosis di Stadion Gelora Bangkalan, dan 3 dosis ribu lainnya di 22 puskesmas,” katanya, Kamis (30/09/2021).

 

Iwan mengungkapkan bahwa serbuan vaksin itu juga untuk meyakinkan masyarakat jika vaksin Covid-19 aman.

 

“Ini juga upaya kami untuk membuktikan bahwa vaksin Covid-19 aman dan nantinya akan diperlukan untuk banyak aktivitas masyarakat,” ungkapnya.

 

Sementara itu, Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron menambahkan bahwa pihaknya membentuk tim vaksinasi kecil di masing-masing desa untuk memperluas jangkauan vaksinasi.

 

“Dengan begitu herd immunity akan segera terbentuk,” tambahnya.


Pemerintahan Terbaru