• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 26 April 2024

Tapal Kuda

Awal Tahun, Pelajar NU di Pasuruan Tanam Seratus Pohon

Awal Tahun, Pelajar NU di Pasuruan Tanam Seratus Pohon
Kader PKPT IPNU-IPPNU Universitas Yudharta Pasuruan saat melakukan penanaman 100 pohon. (Foto: NOJ/ Rahma Salsabila)
Kader PKPT IPNU-IPPNU Universitas Yudharta Pasuruan saat melakukan penanaman 100 pohon. (Foto: NOJ/ Rahma Salsabila)

Pasuruan, NU Online Jatim

Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi (PKPT) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Universitas Yudharta Pasuruan mengisi pergantian tahun dengan penanaman 100 pohon. 


Agenda dilakukan di Puthuk Panggang Welut, Desa Nogosari, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (01/01/2022). Adapun jenis bibit pohon yang ditanam adalah Pohon Balsa, Sengon, dan Cemara.


“Kegiatan tanam pohon ini diharapkan dapat menyadarkan akan tanggung jawab kita untuk merawat alam sekitar. Mengingat akhir-akhir ini banyak sekali terjadi bencana alam di Indonesia,” jelas Ketua PKPT IPNU Universitas Yudharta Pasuruan, M Farhan Salman Alfarisi.


Selain itu, dirinya menambahkan jika kegiatan tersebut ditujukan agar para kader pelajar NU dapat mengisi awal pergantian tahun 2022 dengan kegiatan yang positif.


Tak hanya itu, Salman mengungkapkan bahwa kegiatan penanaman 100 pohon di Mojokerto itu merupakan gerakan penanaman pohon yang kedua, dan rencananya akan terus dilakukan pada setiap awal tahun. 


“Kegiatan ini juga sebagai bentuk campaign khususnya kepada teman-teman pelajar NU untuk lebih memperhatikan alam sekitar,” imbuhnya.


Meskipun kegiatan dilakukan di bawah terik panas matahari, namun tidak menyurutkan semangat para kader PKPT IPNU-IPPNU Universitas Yudharta Pasuruan. Dan, berkat kekompakan para kader kegiatan tersebut dapat  terselesaikan selama kurang dari satu jam. 


“Seusai kegiatan penanaman pohon berlangsung, kami pun membebaskan kader pelajar NU untuk menikmati keindahan di lingkungan sekitar,” tutur Salman.
 


Diketahui, sehari sebelum penanaman pohon dilangsungkan, kader IPNU-IPPNU juga menghabiskan malam pergantian tahun dengan kegiatan NU Year Camp di lokasi yang sama.


Tapal Kuda Terbaru