• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 26 April 2024

Keislaman

Keistimewaan Membaca Surat As-Sajdah

Keistimewaan Membaca Surat As-Sajdah
Ilustrasi membaca Al-Qur'an (Foto: NOJ/mediapakuan)
Ilustrasi membaca Al-Qur'an (Foto: NOJ/mediapakuan)

Al-Qur'an memiliki sejumlah surat dan ayat yang apabila dibaca secara istiqamah akan mendapatkan keutamaan. Di antara surat itu adalah surat As-Sajdah yang merupakan surat ke-32 dalam Al-Qur'an yang terdiri atas 30 ayat. Surat ini termasuk surat Makkiyah.
 

Rasulullah menganjurkan pada umatnya untuk membiasakan diri membaca surat As-Sajdah. Khususnya dibaca pada rakaat pertama dan membaca surat Al-Insan pada rakaat kedua saat shalat Subuh di hari Jum'at.
 

Abu Hurairah meriwayatkan bahwa Rasulullah pada rakaat pertama dalam shalat Subuh pada hari Jum'at membaca Alif Lam Mim Tanzil (As-Sajdah). Adapun pada rakaat kedua membaca surat Al-Insan. 
 

هَلْ أَتَىٰ عَلَى ٱلْإِنسَـٰنِ حِينُ مِّنَ ٱلدَّهْرِلَمْ يَكُن شَيْئًا مَّذْكُورًا
 

Artinya : Bukankah telah datang atas manusia satu waktu dari masa, sedangkan dia ketika itu belum merupakan sesuatu yang dapat disebut? (HR. Ahmad: II/430, 472 dan Al-Bukhari: II/377)
 

Selain itu, sebagaimana diriwayatkan oleh At-Tirmidzi: V/165.
 

عَنْ جَابِرِ بْنِ عَبْدِ اللَّهِ قَالَ: كَانَ النَّبِيَّ -صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ- لَا يَنَامُ حَتَّى يَقْرَأَ: {الم، تَنْزِيلُ} السَّجْدَةَ، وَ تَبَارَكَ الَّذِي بِيَدِهِ الْمُلْك 
 

Artinya: Dari Jabir, ia berkata, Rasulullah SAW tidak tidur sebelum membaca Alif Lam Mim Tanzil (As-Sajdah) dan surat Tabarak (Al-Mulk).
 

Dari penjelasan di atas, Rasulullah menerangkan bahwa membaca surat As-Sajdah memiliki beberapa keutamaan, terutama bagi mereka yang membiasakan jelang tidur dan saat rakaat pertama shalat Subuh pada hari Jumat. Bila dirangkum, maka keistimewaan itu sebagai berikut:
 

1. Mendapatkan keamanan yang kuat dan ilmul yaqin.
 

2. Mendapatkan pahala seperti pahala orang yang beribadah pada Laylatul Qadar. 
 

3. Jika dilanjutkan dengan membaca surat Tabarak (Al-Mulk), Allah SWT mencatat tujuh kebaikan, mencabut keburukan, dan mengangkat tujuh puluh derajat.


Keislaman Terbaru