• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 28 Maret 2024

Pendidikan

CDC UIN Malang Gelar Workshop Pengembangan Karier yang Bereputasi Internasional

CDC UIN Malang Gelar Workshop Pengembangan Karier yang Bereputasi Internasional
Workshop pengembangan karir oleh CDC UIN Malang. (Foto: NOJ/humas)
Workshop pengembangan karir oleh CDC UIN Malang. (Foto: NOJ/humas)

Malang, NU Online Jatim

Ketika belajar di perguruan tinggi, mahasiswa diharapkan sudah hampir siap untuk terjun di dunia profesional pasca kelulusannya. Karena itu, tugas setiap perguruan tinggi tak hanya memberikan ilmu mumpuni sesuai minat bidang studi, namun juga mempersiapkan mahasiswa untuk mengembangkan diri di karier yang diinginkan.


Career Development Center (CDC) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang menggelar Workshop Pengembangan Karir bertajuk ‘Masuk Perusahaan Bereputasi Internasional’ di Aula Gedung Rektorat lt. 5, Kamis (25/05/2023).


Tim CDC mengundang dua profesional di dunia kerja. Rama Royani, pendiri Talents Mapping berbagi mengenai penguatan talenta dan personal branding. Di awal pemaparannya, Rama mengingatkan bahwa semua manusia itu bertalenta.


“Allah sudah memberikan potensi di setiap diri manusia sejak mereka dilahirkan ke dunia,” ujarnya.


Selanjutnya, manusia yang diberkahi dengan akal oleh Tuhan bertugas untuk mencari potensi diri mereka sendiri. Ia mengetahui bahwa tidak semua individu bisa menemukan talenta mereka. Maka di situlah peran dunia pendidikan untuk membantu manusia dalam menggali potensi dan talentanya.


Narasumber kedua pun memberikan materi yang tak kalah menarik. Tim CDC mengundang HR-Generalist dari PT. Pura Barutama perwakilan Jawa Timur, Putri Norma Sita. Sebagai profesional yang berhadapan dengan para karyawan, Putri berbagi tips dan trik membuat Curriculum Vitae (CV) yang menarik serta trik interview kerja.


Di awal sesinya, ia langsung meminta mahasiswa untuk mencoba membuat CV melalui aplikasi Canva. Beberapa hal yang ia ingatkan kepada mahasiswa dalam penyusunan CV untuk melamar pekerjaan ialah untuk tidak mencantumkan seluruh akun sosial media yang kita punya.


“Karena itu, pastikan bahwa akun sosial media yang disertakan berisi hal-hal yang positif,” tuturnya.


Begitu juga dengan penulisan pengalaman organisasi dalam CV. Pilih organisasi atau komunitas yang paling berkesan. Ini yang akan membuat maksimal saat menjelaskan peran dalam organisasi yang dicantumkan.


Putri menekankan agar para pelamar kerja tetap berpikiran positif, begitu juga dengan kepribadian. Hal ini membantu calon pekerja untuk lebih tenang saat menjalani interview kerja. Para perekrut karyawan pun akan mendapatkan kesan yang positif pada diri seseorang. 


Pendidikan Terbaru