• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 27 April 2024

Tapal Kuda

LP Ma'arif NU Pasuruan Gelar Lomba Mewarnai Tingkat Kanak-kanak

LP Ma'arif NU Pasuruan Gelar Lomba Mewarnai Tingkat Kanak-kanak
Suasana lomba mewarnai LP Ma'arif NU Kabupaten Pasuruan. (Foto: NOJ/Mokh Faisol)
Suasana lomba mewarnai LP Ma'arif NU Kabupaten Pasuruan. (Foto: NOJ/Mokh Faisol)

Pasuruan, NU Online Jatim

Pengurus Cabang (PC) Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif NU Kabupaten Pasuruan menggelar lomba mewarnai tingkat RA/TK se kabupaten setempat bertajuk 'Pelajar Siswa Santri Cinta NKRI' yang dipusatkan di Gedung Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Pasuruan, Ahad (01/10/2023).


Ketua PC LP Ma'arif NU Kabupaten Pasuruan, Ahmad Farid mengatakan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengenalkan wilayah perkantoran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pasuruan beserta lembaganya di Jl Warung Dowo, Kecamatan Pohjentrek, Kabupaten Pasuruan.


"Kami ingin mengenalkan wilayah perkantoran PCNU bukan hanya logonya saja," ujarnya.


Menurutnya, ini merupakan cara LP Ma'arif untuk mengenalkan gedung-gedung NU di Kabupaten Pasuruan sejak dini kepada generasi penerus.


"Alhamdulillah pada momentum Hari Lahir (Harlah) Ma'arif NU dan Hari Santri Nasional LP Ma'arif NU Pasuruan berperan aktif ikut serta memeriahkan dan memberikan kado istimewa," terangnya.


Dalam perlombaan ini, para peserta diberikan waktu selama 90 menit. Selain itu, crayon atau pensil warna harus menggunakan sesuai dengan peraturan dalam perlombaan.


“Semua peserta harus membawa crayon yang sedeharna. Meskipun dari sisi orang tua mampu untuk membeli crayon mahal, kami membatasi merk-nya agar semua setara saat mewarnai pada hari ini,” tutupnya.


Pihaknya berharap, kedepannya kegiatan seperti ini tetap ada dan terus dilestarikan agar mempererat hubungan satu dengan lainnya.


Tapal Kuda Terbaru